Bagikan

BALAIKOTA – Pembangunan tidak akan mencapai sasaran tepat jika perencanaan, pemantauan dan evaluasinya dilaksanakan tanpa data statistik yang berkualitas. Untuk itu penggunaan data statistik yang berkualitas perlu dikampanyekan, tidak hanya bagi jajaran pemerintahan tapi juga seluruh masyarakat selaku pengguna data statistik.

Penegasan tersebut disampaikan oleh Sekretaris Daerah Kota Salatiga, Fakruroji saat menjadi pembina upacara peringatan Hari Statistik Nasional Tingkat Kota Salatiga di Halaman Pemkot Salatiga, Senin 24/09. Ia menejelaskan bahwa tersedianya data statistik berkualitas adalah sebuah keharusan karena data tersebut menjadi rujukan dalam pengambilan keputusan pembangunan di pusat dan di daerah.

“Karenanya saya mengajak kepada seluruh jajaran Pemkot Salatiga dan juga masyarakat untuk selalu menggunakan acuan data statistik baik dasar yang bersifat luas dan makro yang dilaksanakan oleh Badan Pusat Statistik (BPS) ataupun statistik sektoral yang dilaksanakan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan juga statistik khusus yang dikumpulkan oleh masyarakat atau lembaga tertentu,” jelas Fakruroji.

Sekretaris Daerah juga menyambut baik upaya-upaya BPS Kota Salatiga dalam usaha meningkatkan kualitas data statistik sektoral, salah satunya melalui kegiatan pelatihan Statistical Coaching Clinic yang telah dilaksanakan pada Rabu 19/09 lalu. Selain itu BPS Kota Salatiga juga akan melaksanakan Ekspose Data Strategis pada Selasa 25/09.

“Ekspose ini merupakan salah satu upaya penyebarluasan hasil-hasil kegiatan statistik sehingga masyarakat mengetahui dan mengenali permasalahan di Kota Salatiga, sekaligus mengidentifikasi potensi ekonomi apa saja yang bisa dikembangkan di Salatiga,” beber Sekda.

Peringatan yang bertema “Dengan Data Tingkatkan Prestasi Bangsa” tersebut diikuti oleh Kepala OPD di Lingkungan Pemkot Salatiga, Kepala BPS Kota Salatiga, dan juga ASN di Pemkot Salatiga. (sg)

Categories:

Comments are closed