Bagikan

Presiden pertama Indonesia Ir. Soekarno mengungkapkan, “Bangsa Yang besar, adalah Bangsa yang menghormati jasa para pahlawannya”. Terkait dengan hal tersebut, kegiatan rutin setiap tahun menjelang Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia selalu dilaksanakan dengan Apel Kehormatan dan Renungan Suci. Bertempat di Taman Makam Pahlawan (TMP) Dharma Salatiga (16/8) tengah malam, Kota Salatiga turut melaksanakan agenda itu.
Apel kehormatan dan renungan suci diikuti sekitar 250 peserta, terdiri dari jajaran Forkopimda, Satsik Rem 073/Mkt, Denpom IV/3, KODIM 0714, KOREM 073/ Mkt, YONIF 411/ Kostrad, POLRES Salatiga, dan Korpri Kota Salatiga (Kec. Tingkir). Berlaku sebagai Inspektur upacara, Komandan Kodim 0714/Salatiga, Letkol Inf. Ade Pribadi Siregar, S.E., M.Si. Dalam upacara yang bertujuan untuk memperingati jasa para pahlawan tersebut, terdata makam pahlawan yang dimakamkan di TMP Dharma Salatiga, terdiri dari TNI (464 Orang), POLRI (16 Orang), PNS (5 Orang), Pejuang Rakyat (86 Orang) dan Pahlawan Tak dikenal (355 Orang).
Upacara yang dilaksakan berlangsung Khidmat, ketika upacara dimulai, penerangan atau lampu yang berada di sekitar makam dipadamkan. Lilin yang diletakkan di pusara pahlawan, dinyalakan secara bergantian ketika obor sudah disulut. Sebelum upacara selesai, dilakukan penghormatan terakhir kepada arwah pahlawan dan berdoa semoga arwah para pahlawan yang telah gugur dalam memperjuangkan kemerdekaan RI mendapat tempat yang sewajarnya.
@jokowi
@ganjar_pranowo
@sinung_rachmadi
@setdasalatiga
@salatigapolres
@kejari.salatiga
@dprdkotasalatiga
@korem_073_makutarama
@pasalatiga
@pendim_0714
@humaskotasalatiga
apelkehormatan #renungansuci #pahlawanri #pejuang #pahlawansalatiga #tmp #tmpdharmasalatiga

Categories:

Tags:

Comments are closed