Salatiga – Walikota Salatiga memberikan santunan kepada 177 anak yatim tingkat TK sampai SMP di wilayah kota Salatiga. Santunan ini diberikan sebagai wujud perhatian pemerintah untuk membantu kebutuhan anak yatim tersebut.
“Terima kasih kepada bapak ibu semua yang telah menitipkan rezekinya dan memberikan santunan kepada anak-anak ini. Mudah mudahan anak ini akan terus berjuang untuk dirinya, berjuang untuk orang tuanya, untuk agamanya dan berjuang sebagai penerus kita semua,”kata Yuliyanto SE MM didampingi Wakil Walikota Salatiga Muh Haris SS Msi dan Sekda Kota Salatiga Drs Fakruroji di kegiatan pentasyarufan/penyerahan santunan anak yatim dan penyerahan hadiah lomba pawai ta’aruf tahun 2019, di Pendopo Pakuwon, Senin(16/9).
Menurut orang nomor satu di Kota Salatiga, kegiatan serupa perlu diagendakan terus karena merupakan kegiatan yang baik dan bermanfaat. Dirinya berharap agar kegiatan untuk yatim piatu ini sebaiknya bisa digelar setiap bulan agar bisa membantu kebutuhan mereka setiap bulannya.
“Kegiatan ini bisa digelar sesering mungkin, tidak hanya melalui kegiatan Yatiman, Muharam. Tidak hanya peduli kepada anak-anak saja, tetapi melalui baznas kegiatan serupa juga bisa dilakukan dengan memenuhi kebutuhan anak yatim tersebut,”ujarnya.
Sementara itu menurut Wakil Walikota Salatiga Muh Haris SS Msi menganggap kegiatan ini sangat bemanfaat dan mempunyai faedah yang besar. Kegiatan ini akan menjadi amal baik bagi kita semua, terlebih kepada bapak ibu yang telah sudi memberikan perhatiaannya kepada anak yatim ini.
“Ketika bapak ibu beramal maka akan menjadi amalan baik untuk mereka dan inssallah bapak ibu akan mendapat imbal balik dan akan dilipat gandakan amal tersebut,”bebernya.
Selain pentasyarufan/penyerahan santunan anak yatim tersebut, juga diberikan penyerahan hadiah lomba pawai ta’aruf tahun 2019. Diantaranya untuk tingkat TK/RA juara pertama diraih RA Ma’arif Pulutan, juara kedua TK Sultan Fatah dan juara ketiga RA diraih Masitoh Kalibening. Kemudian untuk juara SD/MI, MI Ma’arif Pulutan berhasil meraih juara pertama, di tempat kedua berhasil diraih SD Muhammadiyah Plus, dan juara ketiga diraih oleh SD Al Azhar. Untuk tingkat SMP/MTS juara pertama adalah MTS N Salatiga, juara kedua SMP N 4 Salatiga, kemudian juara ketiga SMP N 2 Salatiga. Selanjutnya, untuk tingkat SMA/SMK juara pertama SMK Sultan Fatah, juara kedua diraih Majelis Ta’lim Al Amin, dan juara ketiga diraih oleh SMK N2 Salatiga.
Comments are closed